Jumat, 09 Desember 2011

Pedro Sudah Bisa Perkuat Persija


THE JAKMANIA TEGAL

Di tengah pencarian sosok ideal yang bisa menjamin gol demi gol Persija Jakarta, proses International Transfer Certivicate (ITC) Pedro Javier Velazquez, dikabarkan sudah selesai.



Bomber asal Paraguay tersebut dikabarkan sudah dapat tampil memperkuat Macan Kemayoran setelah absen pada dua pertandingan awal.

"Informasi tersebut saya dapatkan dari manajemen, dalam hal ini Ketua Umum Persija, Ferry Paulus. Disebutkan bahwa besar kemungkinan Pedro bisa main lawan Persiram Raja Ampat," terang pelatih Persija Jakarta, Iwan Setiawan, kepada Bola.net.

Persija memang akan melakoni laga tandang di lanjutan Indonesia Super League (ISL) kontra Persiram di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (11/12).

Jika ITC Pedro benar beres, tentu ini menjadi modal berharga bagi Iwan Setiawan. Maklum, sosok Pedro dan Bambang Pamungkas jadi tumpuan utama Iwan dalam urusan mencetak gol pada musim ini.

Dengan demikian, Robertino Pugliara yang sebelumnya diplot sebagai gelandang serang, bisa kembali ke posisi aslinya sebagai gelandang yang beroperasi lebih banyak di tengah. Posisi tersebut dianggap Iwan merupakan pos yang ideal bagi Robertino.

Biodata Pedro Javier Velazquez:
Kelahiran: Paraguari, Paraguay, 13 Mei 1983
Tinggi/Berat:180 cm/85 kg
Posisi: striker
Karier klub: Libertad 2000/2003, CS Columbia, Guarani, Sol De America, Persiba Bantul (2006), PSDS (2006), Persibom (2007), Deportes Puerto Montt (2008), Deportes Iquique (2008/2009), Sportivo Luqueno (2009/2010), Guabira (2010), Univ De Sucre (2011), The Strongest (2011), Persija (2011-)


WARTEJAK

THE JAKMANIA TEGAL " WARTEJAK "
warga tegal jakmania dukung persija nganti mati........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar